Setelah resmi mengumumkan konsep tur festival, jadwal dan venue, yang akan digelar mulai pada 24-25 Oktober di Palu, 7-8 Nopember di Kendari, 14-15 Nopember di Makassar, 21-22 Nopember di Gorontalo hingga 28-29 Nopember di Manado, kali ini Rock In Celebes Festival Tour 2015 mengumumkan line up tahap�pertama dengan sederet musisi yang akan mengisi panggung-panggung di 5 kota yang berbeda.
Selain beberapa band yang sebelumnya telah berpartisipasi meramaikan festival ini, masih banyak lagi band-band dengan reputasi besar yang akan tampil untuk pertama kalinya di Rock In Celebes Festival Tour 2015.
Edane yang baru pertama kali tampil di Rock In Celebes Festival akan menyambangi Kendari, Makassar dan Gorontalo. Begitu juga Rosemary, ini kali pertama dan akan menggebrak Makassar. Jecovox, proyek musik Roy Jeconiah (mantan vokalis Boomerang) akan tampil pertama kali dan spesial di Palu. Selain itu juga ada Burgerkill, The Sigit, dan Suri yang sebelumnya pernah meriuhkan Rock In Celebes Festival, akan hadir pertama kali di Palu. Godless Symptoms dan Sidjil juga akan tampil untuk pertama kalinya di Makassar. Begitu juga Down For Life yang akan tampil spesial pertama kali di Gorontalo. Revenge dan Kelompok Penerbang Roket juga telah memastikan tampil untuk pertama kali di Manado. Rajasinga, Vallendusk, FSVLST, dan Taring yang juga tercatat pertama kali sudah mengkonfirmasi kesiapan mereka untuk menjajal panggung Rock In Celebes Festival di Makassar. Keseluruhan band ini akan menguji sampai mana batas maksimal indera pendengaranmu di event dengan reputasi yang tidak kalah gahar, Rock In Celebes Festival Tour 2015!
Selain 15 band yang sudah mengkonfirmasi, masih ada banyak band-band lokal dan internasional yang akan diumumkan lebih lanjut. Ikuti terus perkembangannya via social media @rockincelebes di Twitter, Facebook dan Instagram. Jangan sampai ketinggalan informasi.