Solois pendatang baru dengan segudang potensi yang menjanjikan membuat Aldrian Risjad masuk dalam pantauan radar kami. Lantang memainkan Grunge dan Rock Alternatif dan terhitung cukup aktif merilis karya. Hal ini terbukti dengan diraihnya penghargaan Anugerah Musik Indonesia, kategori artis solo pria/Wanita/rock/instrumentalia terbaik atas single Berlari Pelan di Kota yang Cepat. The next big thing in the making, and Rock In Celebes is the right place to find ‘em live!
Satu lagi penampilan segar perdana akan disajikan dalam Rock In Celebes 2022. Bersiap untuk lebih banyak kejutan! Amankan tiket pre-sale sekarang juga. Kuota terbatas. Aldrian Risjad akan membawakan keriuhan yang sudah pasti layak untuk disaksikan di ambalat parkir utara Trans Studio Makassar, pada 10-11 Desember. Tiket masih tersedia di ticket box Chambers Shop dan Floom, atau melalui online rockincelebes.com.