Menapaki Misteri Perjalanan Musikal Bersama Isyana!

Edisi ke-13 tahun Rock In Celebes menghadirkan sajian penampil yang segar. Sebagai festival musik yang telah berjalan sejak 2010 silam, kami selalu hadir dengan tawaran untuk menikmati dua hari penuh perayaan yang utuh dengan sederet nama yang telah terkurasi dengan baik. Sebagai hadiah akhir tahun, kami berikan terlebih dahulu Isyana Sarasvati, solois potensial yang tengah harum namanya dalam kancah musik Indonesia.

Sebagai solois Wanita, Isyana Sarasvati mendobrak batasan, keluar dari zona aman, dan berhasil menjangkau lebih banyak pendengar. Salah satu yang sempat ramai dibicarakan adalah kolaborasinya bersama unit death metal asal Jakarta, Deadsquad. Tidak tanggung-tanggung, penampilan all out keduanya menghasilkan sebuah single remake; Il Sogno. Adapun rilisan terbaru yang wajib disimak adalah my Mystery, sebuah mini album berisi 5 nomor yang melanjutkan perjalanan musikal Isyana Sarasvati ke level yang baru.

Siapkan diri, karena sudah tidak lama lagi kita akan berjumpa di ambalat parkir utara Trans Studio Makassar. Bukan hanya Isyana Sarasvati saja karena kami akan mengumumkan nama penampil lainnya beserta informasi program, tiket, dan merchandise secara berkala.